Tips Merapikan Rumah Ala Marie Kondo

Tips Merapikan Rumah Ala Marie Kondo“Bereskan rumah sekali, dan Anda tidak perlu membereskannya lagi. Itu adalah klaim yang dibuat oleh Marie Kondo, seorang penulis buku “The Life-Changing Magic of Tidying Up“ dan pelopor teknik membereskan rumah, KonMari. Dengan janji tersebut, Marie Kondo mengajarkan para pembacanya beberapa teknik cerdas untuk membuat proses membereskan rumah terasa menyenangkan.”

Membereskan rumah adalah pekerjaan yang bisa dibilang menjemukan. Setelah berjam-jam berusaha merapikan ruang ini dan itu, pekerjaan ini tampak tidak ada hentinya. Apalagi ada banyak hal yang harus Anda rapikan, mulai dari koleksi buku Anda, pajangan-pajangan suvenir jalan-jalan, dan lemari dengan baju yang berantakan. Jika Anda bukan tipe orang yang bisa membereskan rumah dengan cepat dan terampil, Anda bisa menjadi kandidat yang tepat untuk mencoba teknik KonMari.

KonMari adalah sebuah metode untuk menyederhanakan proses membereskan rumah yang digagas oleh seorang konsultan asal Jepang, Marie Kondo. Metode uniknya itu telah membuatnya terkenal. Awalnya, ia berprofesi sebagai penasihat para pemilik rumah yang kesulitan untuk merapikan rumahnya. Kini, Marie telah membagikan idenya dengan menerbitkan dua buku fenomenal yang telah diterjemahkan ke berbagai bahasa termasuk Bahasa Indonesia, yaitu “The Life-Changing Magic of Tidying Up” dan “Spark Joy”.

Para pengagum teknik ini disebut Konverts dan mereka dengan bangga menunjukkan foto sebelum dan sesudah mereka mengaplikasikan teknik KonMari pada rumahnya. Para Konverts ini hanya belajar dari buku-buku Marie Kondo saja, lho. Jika Anda ingin mengobrol dan berkonsultasi secara langsung dengan Marie Kondo, Anda harus menunggu selama tiga bulan karena jadwalnya sangat padat.

Pelajaran 1: Berikan ruang untuk hal yang bermakna

Meluangkan ruang di rumah Anda adalah langkah pertama untuk merapikannya. Dengan membuka ruang, Anda bis lebih berfokus pada hal-hal yang bermakna bagi Anda. Tetapi, sebelum Anda menyentuh benda-benda di dalam rumah, Anda harus bisa memvisualisasikan kehidupan yang bisa Anda miliki jika rumah Anda bersih dan rapi. Anda benar-benar harus merenung dan bertanya kepada diri sendiri, untuk apa rumah yang rapi itu?

Sebagai contoh, Alexandra Churchill dari Martha Stewart Living memvisualisasikan rumah dan kehidupan yang lebih kreatif. Ia ingin lebih sering membuat kue, menggambar, dan melakukan hobi yang sempat tinggalkan karena pindah ke New York yaitu melukis. Ini adalah hal-hal yang ia sukai namun ia tinggalkan karena kesibukannya mengurus kehidupannya yang ‘berantakan’. Marie Kondo menekankan bahwa dengan membuang benda-benda yang tidak bermakna dalam hidup kita, kita bisa meluangkan ruang untuk hal-hal yang kita cintai.

Pelajaran 2: Buat kategori benda dan bereskan

Ada sebuah teknik yang menyatakan bahwa kita harus membereskan rumah berdasarkan ruangan. Contohnya, kita bereskan dahulu kamar tidur, lalu pindah ke ruang keluarga, dan seterusnya. Akan tetapi, Marie Kondo menyarankan cara lain. Ia berpendapat bahwa lebih baik kita mulai berfokus untuk merapikan benda-benda berdasarkan kategorinya.

Menurutnya, ada beberapa kategori benda di rumah, yaitu: pakaian, buku, kertas dan dokumen, komono (aneka benda sehari-hari), dan benda-benda dengan nilai sentimental. Ia berpendapat bahwa lebih baik kita mulai dengan kategori pakaian karena kategori ini mengandung sedikit nilai sentimental, jadi akan terkesan lebih mudah. Anda bisa mulai dengan mengumpulkan semua pakaian yang Anda miliki lalu pisahkan mana yang paling membuat Anda bahagia dan yang tidak.

Dengan membereskan rumah berdasarkan kategori bendanya, tidak akan ada kecenderungan untuk menaruh benda di ruangan yang lain saat Anda membereskan satu ruangan. Benda-benda yang tidak terlalu membuat Anda bahagia bisa Anda donasikan atau jual. Sementara benda-benda yang akan Anda pakai sesekali (misalnya jaket tebal untuk berlibur ke luar negeri saat musim dingin) bisa Anda simpan dengan rapi di dalam kotak atau ruang penyimpanan.

Pelajaran 3: Jauhkan pemikiran “aku akan membutuhkannya nanti”

Pemikiran bahwa suatu saat nanti Anda akan membutuhkan benda tertentu adalah “kebohongan kecil” yang membuat rumah Anda selalu berantakan. Anda bisa saja membuat banyak alasan untuk menyimpan sesuatu karena Anda akan membutuhkannya nanti, baik itu pakaian, wadah-wadah, atau alat tulis. Namun, “membutuhkan” sesuatu tidaklah sama dengan “mencintai” sesuatu atau membuat hal tersebut memiliki makna tertentu di hidup Anda.

Coba Anda lihat ke sekeliling Anda dan perhatikan benda-benda yang menurut Anda penting untuk dipakai nanti. Bisa saja benda-benda tersebut berupa majalah-majalah yang menumpuk, berbagai produk kecantikan, berbagai jenis kabel yang entah fungsinya apa, kantung-kantung plastik, dan lain sebagainya. Anda harus mulai menyadari bahwa Anda menyimpan itu semua untuk alasan yang salah. Anda ketakutan bahwa ketika Anda membutuhkan benda itu di masa depan, Anda menyesal telah membuangnya.

Memang bagus jika Anda suka mempersiapkan semuanya, tetapi apakah Anda harus menumpuk barang karena ketakutan tersebut? Jika dipikir lagi, kita bisa mencari solusi atas masalah dari benda-benda di sekitar kita. Contohnya, Anda ingin membuka tutup botol, namun Anda tidak mempunyai alatnya. Anda akan masih berusaha membuka botol itu menggunakan pisau. Selain itu, menurut Marie, benda akan kehilangan “harga dirinya” jika tidak digunakan.

Pelajaran 4: Berikan rumah untuk setiap benda

Memang konsep ini terdengar aneh. Tetapi, menurut Marie Kondo, Anda harus berhenti melihat apa pun yang Anda miliki di rumah hanya sebagai “benda biasa”. Tanpa disadari, Anda melempar jaket dan kunci-kunci di meja, Anda menyimpan pakaian dengan asal di dalam lemari, dan Anda menyingkirkan benda-benda yang jarang digunakan ke dalam gudang. Inilah yang membuat rumah Anda terlihat berantakan. Anda kehilangan jejak atas benda-benda yang miliki.

Maka dari itu, saat Anda menentukan yang mana yang akan Anda simpan dan buang, Marie menyarankan untuk mengumpulkan semua benda yang Anda miliki berdasarkan kategorinya. Kebanyakan kliennya akan terkejut begitu melihat banyaknya benda yang ia miliki dan belum tentu semua benda itu ia sukai. Untuk itu, sebaiknya Anda mulai menghormati benda dan menganggap tiap benda memiliki jiwa. Anda harus memberikan satu tempat yang spesifik untuk setiap benda dan bisa Anda temukan dengan mudah. Bahkan, sesekali Anda bisa mengucapkan “terima kasih” kepada benda-benda tersebut saat Anda sudah memakai dan menyimpannya di “rumahnya”.

Pelajaran 5: Selalu ingat tujuan akhir Anda

Rumah yang rapi adalah sebuah perjalanan yang tidak singkat. Anda akan terus menemukan hal yang bisa Anda tingkatkan. Sangat penting bagi Anda untuk memiliki alasan dan tujuan yang jelas. Kembali lagi ke poin pertama, Anda harus bisa memvisualisasikan kehidupan seperti apa yang ingin Anda miliki di rumah yang rapi. Jika Anda ingin memiliki rumah yang lebih luas dan terang agar pikiran Anda bisa tenang dan menjaid lebih kreatif, terus ingatkan diri Anda sendiri bahwa setiap hal yang Anda lakukan ketika membereskan rumah akan membawa Anda pada tujuan tersebut. Dengan begitu, Anda tidak akan mudah menyerah. Ketika Anda mulai melihat manfaat yang diberikan oleh aktivitas merapikan rumah, dan Anda semakin dekat untuk meraih tujuan Anda, semuanya akan terasa lebih mudah dan menyenangkan.

Nah, itulah 5 tips merapikan rumah ala Marie Kondo. Yuk wujudkan rumah impianmu dengan budget murah hanya di rumah murah sidoarjo.

 

 

Perpustakaan Mini di Rumah

Perpustakaan Mini di Rumah – Mempercantik rumah tidak hanya dengan menata dan meletakan hiasan bahkan pajangan. Namun juga dengan menghadirkan perpustakaan mini. Menghadirkan perpustakaan mini di rumah tentunya dapat meningkatkan produktivitas penghuni rumah tersebut. Perpustakaan mini di dalam rumah tidak hanya berfungsi sebagai tempat penyimpanan koleksi buku. Tetapi juga sebagai tempat menghabiskan waktu berelaksasi dan bersantai sembari diskusi ringan tentang sebuah buku bersama keluarga. Perpustakaan di rumah juga dapat berfungsi sebagai elemen dekorasi sebuah ruang yang memberi kesan tersendiri.

Bagi pecinta buku, buku adalah hal yang menyenangkan dan jalan cepat untuk melihat dunia, sehingga mengoleksi banyak buku menjadi kepentingan tersendiri. Perpustakaan pun menjadi tempat favorit bagi pecinta buku. Kini, sudah banyak perpusatakaan yang dibuat sangat nyaman dan didekorasi dengan menarik. Anda pun dapat membuat perpustakaan sendiri di rumah. Lantas, apa saja yang harus diperhatikan untuk membuat perpustakaan sendiri? Berikut ini beberapa tipsnya :

Baca Juga : Tanaman Hias Di Rumah

Perpustakaan Mini di Rumah

  • Manfaatkan dinding dan lorong rumah

Anda tidak perlu ruangan khusus untuk membuat perpustakaan. Pilih salah satu sisi dinding di rumah Anda, seperti di ruang keluarga atau ruang makan. Kemudian, Anda bisa membuat dan meletakkan rak buku di dinding tersebut. Gunakan rak ukuran besar yang dapat menempel dari lantai hingga langit-langit rumah Anda dan isi dengan buku-buku. Anda juga bisa memanfaatkan lorong di rumah dengan menaruh rak buku di sisi–sisi dinding untuk menghemat ruangan. Jika memungkinkan, gunakan rak tinggi yang dapat menutup seluruh dinding. Namun bila terbatas, gunakan rak yang tingginya setengah dari tinggi dinding. Berikan warna yang ringan agar lorong rumah tidak terlihat sempit.

  • Rapikan buku sesuai warna

Strategi mengatur buku berdasarkan warna memiliki potensi untuk menghindari terlalu banyak barang yang tidak beraturan, sekaligus membuat buku-buku tertata secara dekoratif. Gunakan rak berwarna  putih dan isi dengan buku-buku berwarna. Perpaduan ini sangat serasi dan bahkan membuat suasana ruangan menjadi lebih segar.

  • Beri tempat duduk yang nyaman

Agar waktu membaca menjadi lebih nyaman, tambahkan tempat duduk seperti sofa dengan bantal atau kursi yang cukup empuk untuk duduk berlama-lama. Agar kehadiran kursi tidak mengaburkan pandangan mata dengan banyaknya buku, gunakan kursi dengan warna solid dan netral.

  • Buatlah rak buku yang menarik

Jika ingin membuat visual yang menarik di perpustakaan Anda, desain rak buku menjadi sesuatu yang tidak biasa. Misalnya setiap kubikal buku diletakkan dengan posisi diagonal, sehingga selain menambah nilai artistik.

  • Perhatikan Kualitas Pencahayaan

Perpustakaan merupakan tempat yang digunakan selama berjam-jam, baik untuk membaca buku, belajar, bahkan melakukan penelitian. Pastikan perpustakaan rumah Anda memiliki pencahayaan berkualitas, sehingga aktivitas membaca tidak akan merusak mata. Untuk menambah efek dramatis, tambahkan lampu kecil di bagian atas rak yang dapat menyorot buku-buku.

Perpustakaan Mini di Rumah – Dalam mendesain perpustakaan mini di rumah, kita tidak perlu khawatir dengan luas hunian yang terbatas. Bila tidak memiliki ruang kerja ataupun ruang khusus untuk menyimpan buku, koleksi tersebut dapat diletakkan di berbagai sudut ruang dengan memanfaatkan area-area yang tidak terpakai. Wujudkan perpustakaan mini di rumah dengan tempat yang luas dan pas. Kami menyediakan beberapa rekomendasi rumah murah untuk anda.

 

 

Inspirasi Dekorasi Dapur Rumah

Biasanya, rumah kecil memiliki dapur yang kecil, tidak usah khawatir, ada sejumlah gambar desain dapur sempit yang menyiasati masalah klasik ini. Saat kamu membeli rumah dari perusahaan pengembang, salah satu masalah klasik adalah ukuran dapur yang sempit.

Dapur dirancang untuk menyatu dengan ruang makan sehingga ukurannya juga memang minimalis. Atau dapur berada di bagian belakang rumah, didesain separuh terbuka menjadi dapur minimalis terbuka alias desain dapur terbuka.

Kalaupun dapur memang memiliki area tersendiri, luasnya memang tidak lebih dari 2×2 meter saja. Meski memiliki ukuran yang terbatas, namun banyak cara menyiasati desain dapur sempit agar bisa memenuhi kebutuhan.

 

1.Dapur Sempit yang Penuh Dekorasi

Gambar ini memperlihatkan desain dapur dan ruang makan sempit, ruang makan memang hanya berisi meja makan dan kursi makan minimalis.Uniknya, desain dapur yang sempit ini malah memiliki banyak dekorasi seperti tanaman hias dalam pot kecil.

 

2.Dapur Kecil dengan Dua Meja

Desain dapur sempit memanjang yang memiliki keramik dapur minimalis berwarna putih sehingga dapur minimalis ini terlihat lebih luas. Rancangan ini juga bisa diterapkan pada desain dapur minimalis 3×3 meter agar bisa memuat dua meja dapur.

 

3.Dapur Sempit dengan Meja Bar

Desain dapur ruang sempit yang memadukan dapur minimalis dengan meja bar, pilihan desain dapur kecil minimalis yang cantik. Bisa dilihat kalau desain dapur kecil ukuran 2×2 meter ini memilih warna putih yang netral dan bisa membuat ruang terlihat lebih luas.

 

4.Memilih Warna Hijau

Desain dapur sederhana dan murah yang memiliki warna hijau ketimbang memilih warna netral, tidak ada salahnya bermain warna. Pilihan lemari gantung dapur juga bisa menyiasati keterbatasan desain ruang dapur sempit seperti ini.

 

5.Dapur Kecil Khas Indonesia

Saat melihat gambarnya, tentunya ini merupakan desain dapur kecil tanpa kitchen set atau desain dapur sederhana yang khas Indonesia. Meski begitu, dapur kecil tapi rapi ini memang bisa menjadi pilihan, kamu bisa memiliki lemari penyimpanan atau laci untuk menyimpan peralatan makan dan peralatan memasak.

 

6.Desain Dapur Minimalis

Dapur kecil sederhana yang memilih warna non klasik seperti hitam atau putih, melainkan warna lain. Tidak ada salahnya untuk bermain dengan warna berbeda untuk desain dapur sempit untuk memberikan aksen berbeda.

 

7.Memilih Warna Klasik

Desain dapur sempit ini memilih warna klasik yaitu putih dengan aksen hitam, pilihan warna aman untuk dapur sederhana. Kamu bisa memilih rancangan seperti ini untuk desain dapur minimalis 2×2 meter atau desain dapur minimalis 3×3 meter.

 

8.Dapur yang Sederhana

Dapur sederhana, dapur kecil tapi rapi, hal ini yang terlihat pada desain dapur sempit ini, bisa menjadi pilihan. Saat menentukan desain ruang dapur sempit, banyak pilihan untuk kitchen set minimalis modern atau yang biasa saja.

 

9.Dapur yang Memang Sempit

Apapun namanya, desain dekorasi dapur minimalis 2×2 meter ataupun desain dapur kecil ukuran 2×2 meter, dapur harus fungsional, bisa digunakan untuk memasak. Jangan lupa untuk memiliki ruang untuk kompor, bak cuci piring, dan lainnya pada desain dapur sempit sekali

 

10.Menggabungkan Dapur dan Tempat Makan

Gambar dapur sederhana dan rapi yang menggabungkan dua ruangan, desain dapur dan ruang makan sempit yang bisa menyiasati keterbatasan ruangan.Pilihan desain dapur ruang sempit atau desain dapur sederhana unik menjadi harus dilakukan agar bisa memiliki dapur yang fungsional.

Properti

Follow me

Properti

© 2022 NH Properti – Management by Nurul Hayat