5 ide palet warna ruangan rumah dengan warna nude yang kalem – menentukan warna ruangan di dalam rumah tentunya menjadi hal yang menarik dan penting bagi banyak orang, pemilihan warna yang tepat membuat kesan yang nyaman dan hangat. Setiap warna memiliki kesannya tersendiri. Mungkin sudah cukup sering Anda temukan rumah-rumah yang menggunakan warna cerah untuk memberikan kesan ceria. Namun tahukah anda pemilihan rumah dengan warna nude juga dapat memberikan kesan yang tenang dan kalem.
nhproperti.com memberikan 5 referensi palet warna nude yang cocok nuansa rumah anda, Simak yuk!
palet warna ‘Soft Blue’
Palet warna nude yang pertama ada warna Soft Blue. Warna Soft Blue merupakan warna Abu – abu kebiruan. Palet warna nude ‘soft blue’ ini cocok untuk digunakan baik pada dalam ruangan ataupun di dalam ruangan.
soft blue memiliki intensitas warna cerah atau tipis dengan warna yang lebih cenderung ke warna biru yang membuat warna abu abunya tidak terlalu terlihat jelas. warna ini cocok untuk kamar tidur atau kamar mandi.
palet warna ‘Beige’
Beige merupakan warna cokelat agak pucat atau bisa dikatakan juga abu-abu kecokelatan. Warna beige ini terlihat kalem dan juga memberikan kesan yang tenang sehingga cocok untuk digunakan sebagai warna pada dinding rumah Anda.
Palet warna nude ‘beige’ ini dapat membuat ruangan pada rumah Anda terasa luas dan tidak menyesakkan walaupun rumah Anda termasuk rumah minimalis.
Selain itu, jika Anda menggunakan warna beige, warna ini akan membawa Anda ke gaya rustic yang digandrungi oleh banyak orang.
Rumah gaya rustic sendiri identik menggunakan warna yang alami dan netral baik pada warna dinding rumah hingga warna furniturenya.
palet warna ‘cokelat’
Palet warna nude yang selanjutnya ada warna cokelat. Warna cokelat merupakan warna yang bisa terbentuk dari campuran warna merah dan hijau.
Warna cokelat cocok untuk digunakan sebagai warna furniture dan warna dinding rumah.
Penggunaan palet warna nude ‘cokelat’ mampu memberikan kesan kalem dan juga alami. Karena warna cokelat identik dengan warna batang pohon yang membuatnya bisa membawa kesan natural dan menenangkan pada rumah Anda.
palet warna ‘Turqoise’
Warna turqoise atau lebih dikenal dengan sebutan tosca ini ternyata bagus untuk dijadikan pilihan warna eksterior rumah.
Warna turqoise dapat memberikan kesan yang menenangkan, hangat, namun juga dapat membangkitkan semangat jika Anda sedang dalam perasaan yang lelah ataupun merasa stres setelah menjalani aktivitas di luar rumah.
Warna tosca ini juga dapat memberikan daya tarik bagi yang melihatnya, sehingga rumah terasa menyenangkan dan memberikan kestabilan emosi sehingga perasaan bisa menjadi lebih nyaman.
palet warna ‘Bronze’
Jika mendengar warna bronze mungkin Anda akan langsung terpikirkan sebuah perunggu. Warna bronze memang merupakan warna seperti perunggu dan warna yang masih termasuk bagian dari warna cokelat.
Lebih tepatnya lagi warna bronze ini adalah warna cokelat metalik. Palet warna nude ‘bronze’ juga sangat pas digunakan sebagai warna rumah Anda karena, warna bronze dapat memberikan kesan kalem dan juga elegan dalam satu waktu bagi rumah.
Warna bronze bisa membawa Anda pada gaya vintage yang cukup disenangi oleh banyak orang.
Penggunaan warna bronze pada rumah juga bisa menambah kenyamanan Anda karena warnanya yang cenderung menenangkan ketika dipandang oleh mata Anda.
Hiasan Rumah Handmade – Barang bekas bisa jadi alternatif untuk menghias ruangan di rumah dengan harga yang terjangkau. Tak hanya menghemat pengeluaran, dekorasi rumah memanfaatkan barang bekas juga bisa mengurangi limbah sampah rumah tangga lho.
Kamu bisa menggunakan kaleng bekas, bohlam yang sudah tidak terpakai, hingga ranting pohon. Tertarik membuat dekorasi rumah dengan barang bekas di rumahmu? Yuk, simak inspirasinya di bawah ini :
Kardus bekas
Ketika belanja online atau ketika mendapat kiriman paket pasti banyak memanfaatkan kardus sebagai media untuk membungkus barang. Tak heran jika kardus tak terpakai menumpuk di rumah. Nah, kamu bisa gunakan kardus itu sebagai tempat tisu. Kamu bisa melapisinya dengan tali atau kertas yang cantik.
Kertas tak terpakai
Koran atau kertas-kertas yang sudah tak dibaca dan digunakan bisa kamu manfaatkan sebagai hiasan dinding. Kamu bisa modifikasi dengan mengguntingnya menjadi bentuk-bentuk yang lucu seperti bentuk daun, bunga dan lain-lain.
Ranting berjatuhan
Ranting-ranting yang berjatuhan juga bisa kamu manfaatkan sebagai vas bunga. Cukup menggunakan tali dan lem yang kuat untuk menyambungkannya. Setelah itu pilih tanaman yang cantik untuk diletakkan di vas tersebut.
Kaleng bekas
Kaleng yang sudah tidak terpakai bisa digunakan sebagai pot tanaman juga atau bisa dimanfaatkan sebagai wadah barang-barang kecil supaya tidak berantakan. Cukup hiasan kaleng dengan berbagai warna dan gambar sesuai keinginanmu.
Botol kaca
Sulap botol bekas di dapur menjadi lampu gantung yang cantik untuk berbagai sudut di rumahmu. Kamu hanya perlu membersihkan botol dan mengisinya dengan lampu-lampu cantik. Kemudian, gantung lampu dari botol tersebut di area yang membutuhkan penerangan di malam hari seperti taman.
Baca Juga :
Ternyata mendapatkan hiasan rumah handmade nggak sulit, kan? Kamu hanya perlu mengkreasikan barang-barang yang ada di sekitar rumah saja. Selain mendapatkan pajangan yang unik, kamu juga bisa melestarikan lingkungan karena menggunakan barang-barang bekas.
Mempercantik tampilan rumah menjadi salah satu hal yang perlu kita perhatikan khususnya buat kamu yang baru saja pindah ke rumah baru. Dengan berbagai dekorasi yang ada saat ini, kamu bisa menciptakan tampilan rumah yang diimpikan sesuai keinginan masing-masing.
Kini banyak sekali berbagai jenis dekorasi rumah yang bisa kita pilih untuk memperindah suasana rumah. Bahkan beberapa dekorasi rumah yang ada saat ini bisa kita buat sendiri atau beli langsung di tempat jual dekorasi rumah. Selamat mencoba.
Persiapan Rumah Sebelum Ramadhan – Ketika bulan suci Ramadhan tiba, sewajarnya fokus tertuju pada ibadah. Oleh karena itu, persiapan perlu dilakukan untuk menyambut bulan suci Ramadhan, termasuk mewujudkan rumah yang bersih dan rapi agar konsentrasi tidak teralihkan selama berpuasa. Selain mempersiapkan keimanan kita, jangan lupakan juga untuk melakukan persiapan di rumah ya.
Untuk mengurangi konsumsi energi dan tenaga saat berpuasa, orang cenderung menghabiskan lebih banyak waktu di rumah mereka selama bulan Ramadhan daripada selama bulan lainnya. Dengan demikian, penting untuk menjaga rumah tetap nyaman dan bersih. Selama bulan suci Ramadhan, orang-orang tidak mungkin menghabiskan waktu untuk bersih-bersih karena alasan sederhana bahwa kegiatan ini mungkin membuat seseorang mengalami dehidrasi, menjadi lapar dan lelah.
Hal pertama yang harus dilakukan yaitu membuat jadwal membersihkan rumah agar tidak terlalu mepet dengan hari pertama puasa. Pastikan alat-alat kebersihan tersedia. Kemudian bagi tempat-tempat mana yang menjadi prioritas untuk dibersihkan lebih. Nah, mari simak persiapan rumah sebelum ramadhan berikut !
Membersihkan Tempat Sholat
Jika anda memiliki mushola atau ruangan khusus untuk beribadah di rumah, maka ruangan ini perlu di beri perhatian khusus dengan membersihkannya secara menyeluruh. Mulai dari mencuci karpet, mukena, sajadah hingga peci.
Tak hanya itu, area wudhu juga perlu dibersihkan dengan menyikat lantainya untuk menghilangkan noda ataupun kotoran lainnya. Jika ruang ibadah sudah dalam keadaan bersih, kamu akan semakin tenang dan nyaman saat beribadah selama bulan puasa.
Rapikan Lemari Pakaian
Mulailah mengaturnya kembali dengan baik dengan memisahkan baju yang masih terpakai atau yang sudah tidak terpakai lagi. Masukkan beberapa kamper pengharum pakaian, agar seluruh isi lemari memiliki wangi yang segar saat digunakan kembali. Oh ya, baju yang tidak terpakai namun masih layak, bisa diberikan pada orang yang membutuhkan ya. Ingat Ramadhan adalah bulan kebaikan dan kemurahan hati, jadi cobalah yang terbaik untuk memberikan pakaian yang tidak lagi dipakai untuk mereka yang membutuhkan.
Perhatikan Area Makan
Banyak hidangan yang hanya disantap selama bulan puasa saja dan jarang ditemukan pada bulan-bulan biasa. Hidangan ini terkadang memerlukan peralatan masak khusus, misalnya panci kukusan berukuran besar, pisau besar untuk memotong daging hingga teko untuk menyeduh teh. Jika biasanya peralatan ini disimpan di dalam lemari, maka anda perlu mengeluarkannya dan mulai membersihkannya sebelum puasa tiba.
Anda juga perlu memulai untuk mengecek kondisi peralatan masak yang akan digunakan, apakah alat tersebut masih layak digunakan atau tidak. Setelah itu, anda bisa memulai untuk membersihkan seluruh sudut dapur, mulai dari membersihkan kompor, lantai dapur, meja dan kursi yang biasanya digunakan. Dengan begitu, anda akan lebih nyaman dalam menyiapkan makanan selama bulan puasa.
Menjaga kebersihan kamar mandi sangat penting, termasuk dalam rangka menyambut bulan puasa. Salah satunya dengan menggosok seluruh lantai kamar mandi dan bak penampungan air. Anda perlu menguras bak penampungan air tersebut, minimal seminggu sekali untuk menghindari jentik-jentik nyamuk. Cermin dan wastafel di kamar mandi juga perlu anda lap dan bersihkan. Usai dibersihkan, anda bisa memberi pengharum ruangan dengan wangi-wangian yang anda sukai.
Membersihkan Ruang Keluarga
Ruang keluarga menjadi peranan penting didalam sebuah rumah. Biasanya area ini kerap kotor karena sering digunakan para keluarga untuk berkumpul, mulai dari menonton televisi hingga makan bersama sehingga kebersihannya harus tetap dijaga. Aksesori dan dekorasi lain seperti keramik atau pajangan yang sudah lama dipajang tentu akan berdebu, untuk itu anda perlu mengelap dengan mengunakan kain basah. Karpet yang biasa digunakan juga perlu anda bersihkan atau divakum jika perlu. Selain itu, jika anda menggunakan sofa khusus di ruangan keluarga, anda perlu membersihkan sofa tersebut. Usahakan untuk mengganti sarung bantal sofa tersebut lengkap dengan taplak meja dan tirai jendela yang juga sebaiknya diganti.
Siapkan Beberapa Bahan Makanan
Jika memiliki hari yang sibuk di tempat kerja atau dengan anak-anak hingga tidak punya waktu menyiapkan makanan selama hari puasa. Persiapkan masakan rumahan dan pastikan untuk menyimpannya di freezer untuk menghindari pembusukan atau deteriorasi. Misalnya, ungkep ayam lalu menyimpannya di kulkas, dan jika watunya sahur atau berbuka anda dapat menggorengnya deh. Dengan begitu dapat menghemat waktu dan energi berharga selama Ramadhan.
Rencanakan hidangan untuk buka puasa dan sahur setidaknya seminggu sebelum Ramadan untuk menghindari konsumsi waktu, stres, dan kebingungan. Pikirkan dulu tentang hidangan yang anda dan keluarga sukai selama Ramadan, kemudian tuliskan bahan-bahan untuk belanja bahan makanan. Pada hal ini, penting banget anggota keluarga saling bertukar informasi.
Kunci agar kegiatan bersih-bersih rumah sebagai persiapan Ramadhan berjalan lancar adalah kesiapan mental Anda. Jangan langsung panik melihat daftar tugas yang perlu dikerjakan.
Lakukan secara bertahap agar Anda tidak kewalahan pada saat-saat terakhir—kuncinya terletak pada pengaturan jadwal
Prioritaskan membersihkan ruangan-ruangan dan peralatan sehari-hari yang akan dipakai lebih sering selama bulan Ramadhan
Libatkan seluruh anggota keluarga sesuai kemampuan dan kapasitas masing-masing
Tidak perlu pula stres jika salah satu target tidak tercapai tepat waktu. Dengan hati ringan, dan jika Anda bekerja secara terstruktur, maka kegiatan bersih-bersih rumah menjelang Ramadhan tidak serepot yang Anda bayangkan. Yuk, wujudkan
Persiapan Membangun Rumah– Tempat tinggal merupakan salah satu kebutuhan pokok yang dapat membuat kehidupan manusia nyaman. Jadi tidak heran jka banyak orang yang menyisihkan sebagian uang nya untuk membangun dan mewujudkan tempat tinggal impiannya.
Ketika uang sudah terkumpul, anda sering kali dibuat bingung. Mau membeli rumah yang sudah jadi lalu direnovasi atau membeli tanah kosong lalu membangunnya dari nol. Kedua pilihan tersebut tentunya memiliki nilai plus dan minus– nya tersendiri yang bisa anda sesuaikan sendiri dengan preferensi masing-masing.
Bagi anda yang memilih membeli tanah lalu membangunnya dari nol berikut ini lifetime design paparkan beberapa desain yang harus di harus dipersiapkan sebelum membangun rumah. Apa saja ya?
Pertama, Budget Pembangunan.
Budget menjadi hal yang paling krusial ketika anda membangun rumah, sebelum memulai pembangunan pastikan adan sudah mendaftar kebutuhan apa saja yang diperlukan. Setelah itu cari tahu berapa estimasi yang harus dikeluarkan untuk masing-masing kebutuhan tersebut.
Besaran budget tentunya bisa sangat beragam. Jika anda memiliki budget yang cuckup terbatas, sebaiknya memulai pembangunan satu persatu, tergantung prioritas. Namun jika budget nya cukup besar anda bisa membangun secara keseluruhan dan jangan lupa membeli material-material yang berkualitas.
Kedua, desain atau tampilan rumah.
Pembangunan rumah dari nol memang terbilang lebih panjang jika dibandingkan ketika anda merenovasi sebuah rumah yang sudah jadi. Salah satu hal yang tidak boleh terlupakan adalah desain dari rumah itu sendiri.
Desain rumah terbilang cukup penting, lewat desain ini anda tim yang akan mengerjakan rumah anda bisa mendapatkan gambaran dan dapat meminimalisir kesalahan saat proses pengerjaan. Namun jika anda bingung bagaimana cara mendesainnya, anda bisa memanfaatkan jasa arsitektur yang kini marak diindonesia.
Ketiga, Material yang digunakan.
Material sudah jadi salah satu elemen penting yang harus diperhatikan ketika membangun rumah dari nol, ketika memilih material. anda bisa menyesuaikan budget yang anda miliki dan tetap memperhatikan kualitas nya secara teliti.
Walaupun terkesan sederhana, namun pemilihan material yang tepat dapat memperpanjang usia bangunan rumah anda, lho. Dengan begitu, kedepannya anda tidak perlu mengeluarkan uang lebih untuk biaya perawatan dan lainnya.
Terakhir, pilih kontraktor terpercaya
Budget sudah ditentukan, desain rumah dari arsitek sudah ditangan dan riset bangunan material sudah difinal, kini saatnya mempercayakan pembangunan rumah anda kepada juru bangunan atau kontraktor.
Kontraktor memiliki peran yang cukup penting untuk merealisasikan rumah imian anda. Dari desain yang dibuat oleh arsitek, nanti merekalah yang akan membangunnya menjadi nyata. Maka dari itu, Anda tidak boleh sembarangan dalam memilih kontraktor. Pastikan jasa yang anda pilih memiliki kualitas dan reputasi dan reputasi biak agar rumah impian terwujud dengan sempurna.
Membangun rumah yang sesuai dengan keinginan ternyata tidaklah semudah yang dibayangkan. Jadi, lakukan dengan matang agar tidak menyesal dikemudian hari.
Anda bingung untuk memilih cat untuk ruang tamu dengan kesan lebih kalem? Sekarang tidak perlu khawatir lagi karena dibawah ini adalah beberapa rekomendasi cat utnik ruang tamu yang memiliki kesan kalem. Yuk, langsung simak ulasan lengkapnya dibawah ini.
Cat Kombinasi warna Krem dan Army Muda
Rekomendasi pertama untuk warna cat ruang tamu dengan kesan yang kalem yaitu warna krem dan army muda disalah satu sisi dinding sebagai center point. Kombinasi warna ini akan membuat ruang tamu anda menjadi lebih kalem, elegan, serta terasa lebih luas.
Gunakan furniture dengan warna krem juga, serta kombinasi lain seperti meja warna kayu coklat tua, bantalan sofa berwarna orange tua. Selain itu, anda juga bisa menambahkan hiasan lainnya seperti standing lamp dan figura dengan frame hitam atau warna gelap lainnya. Desain interior seperti diatas akan membuat ruang tamu menjadi lebih cantiik, elegan, dan tentunya sangat kalem.
2.Kombinasi warna Krem dan Pinkish
Cat kombinasi krem dan pinkish juga bisa membuat ruang tamu terkesan kalem. Agar ruangan terlihat lebih luas gunakan desain interior dengan banyak jendela besar. Dengan demikian ruangan akan terlihat kalem, terang dan juga terkesan lebih luas
Untuk perabootannya gunakan juga warna yang senada dengan cat ruang tamu anda seperti pink muda, baby pink ataupun pink lainnya. Selain itu perpaduan perabot dengan warna krem dan gold juga akan menambah kecantikan dari ruang tamu anda
3. Cat Warna Putih
Warna cat untuk ruang tamu dengan kesan kalem yang selanjutnya adalah warna putih. Warna putih memberikan kesan luas secara bersamaan dengan ruangan anda, untuk mempercantik desain interior ruangan kobinasikan juga dengan warna kayu.
Interior yang bisa menggunakan warna kayu ini adalah meja, kursi, bantalan dan juga lantai. Selain itu, menambahkan kesan dengan spot hitam juga cocok untuk ruangan cat putih.
4. Kombinasi cat Warna Peach dan Krem Muda
Kombinasi yang ke empat untuk ruangan dengan kesan kalem adalah warna peach dan krem muda. Warna peach memang memberikan kesan kalem karena warna nya yang tidak terlalu mencolok apalagi ditambah warna krem pada bagian bawah dinding.
Kombinasi ini cocok untuk anda yang menginginkan ruang tamu yang terkesan kalem. Ruang tamu ini cocok jika anda gunakan berkumpul dengan keluarga dan teman, bahkan cocok untuk dijadikan background instagramable.
Baiklah, sekian dulu penjelasan tentang beberapa rekomendasi untuk ruang tamu yang terkesan kalem. Semoga ini tulisan ini dapat menginspirasi anda dan membantu anda.
Banyak berdiam di rumah mungkin membuat sebagian dari kita mulai memikirkan untuk mendekorasi atau menata ulang rumah. Hal senada diungkapkan oleh Pemimpin Redaksi Apartment Therapy, Laura Schocker. Menurut Laura, menciptakan suasana rumah yang nyaman semakin menjadi prioritas, mengingat banyak orang kini banyak berdiam di rumah karena pandemi Covid-19 “Sekarang orang-orang banyak menghabiskan waktu di dalam rumah dan berpikir bagaimana mereka membuat rumah menjadi lebih enak dilihat,” ungkapnya kepada Insider. Menata rumah tentu lebih leluasa jika ruangan-ruangan di rumah kita luas. Namun, bagaimana jika rumah kita tergolong rumah mungil? Tentu ini menjadi tantangan tersendiri. Apartment Therapy pun menggelar sebuah acara di Instagram dengan mengundang sejumlah pakar untuk membahas mengenai solusi rumah mungil yang lebih nyaman. Tidak hanya di rumah, banyak orang juga tinggal di apartemen sehingga ruang gerak mereka terbatas. Beberapa pakar yang akan berpartisipasi dalam acara tersebut sempat berbagi sejumlah tips menata rumah mungil agar tampak lebih indah. Apa saja?
Hindari terlalu banyak warna monokromrumahfoto
Menurut Emily Henderson menyebutkan beberapa kesalahan yang kerap dilakukan dalam menata rumah. Salah satunya adalah terlalu banyak menggunakan skema warna monokrom. Menurutnya, menggunakan set furnitur dengan warna sama dapat membuat ruangan terasa sempit karena terlihat satu nada secara visual. “Variasi sangatlah penting dan akan terlihat lebih baik,” katanya.
2. Terlalu banyak barang
galeryfoto
Duo Desainer Interior, Jeremiah Brent dan Nate Berkus senada dengan Henderson. Mereka menyebutkan kesalahan yang banyak dilakukan orang dalam menata ruangan di rumah mereka adalah mengisi ruangan dengan terlalu banyak barang. Henderson menyarankan untuk memanfaatkan ruang pada dinding untuk penyimpanan tambahan. “Karena perabotan yang ada di lantai akan membuat rumah terlihat berantakan,” tambahnya. Selain itu, hindari memilih furnitur yang terlalu besar karena akan membuat ruangan terkesan lebih sempit.
3. Pilih furnitur yang fungsional
koleksifoto
Mengisi ruangan dengan furnitur-furnitur yang fungsional bisa menjadi cara untuk mengoptimalisasi ruangan. Henderson mencontohkan, memilih lemari dengan dua laci daripada satu laci. Sementara Berkus dan Brent menyarankan memilih item keranjang. Jangan lupa untuk menjaga semua gaya dekorasi tetap senada. “Keranjang bisa ditaruh di lantai, di atas rak buku serta bisa digunakan untuk menyimpan banyak barang,” kata mereka.
4. Menggabungkan furnitur tinggi dan pendek
kolase foto
Memiliki ruangan sempit mungkin membuatmu cenderung memilih furnitur yang kecil dan pendek. Namun, kebiasaan itu justru akan membuat ruangan tersebut tampak semakin kecil daripada sebelumnya. Maka, lebih baik menggabungkan furnitur tinggi dan pendek. “Jika kamu memiliki sofa yang rendah mendekati lantai, seimbangkan dengan meja atau kursi dengan kaki pahatan,” kata Berkus dan Brent. “Ini akan membantu membuat ruangan tersebut tidak terlalu terkesan terbebani.” Henderson menambahkan, intinya adalah keseimbangan untuk membuat ruangan secara visual lebih menarik. “Dalam ruang kecil, kami mencampurnya dengan furnitur-furnitur yang lebih besar serta berjarak agak jauh dari lantai untuk membuat barang-barang itu terasa tidak terlalu berat secara visual, kemudian memilih barang-barang yang lebih kecil dengan dasar yang kuat untuk lebih dekat dengan lantai,” tambahnya.
Halaman rumah adalah tempat yang paling cocok untuk bermain bersama anak-anak, tempat yang nyaman untuk berkumpul bersama keluarga terutama waktu weekend. tapi kamu harus selalu merawat dan menjaga keindahan halaman rumahmu.
Sudah bukan hal yang biasa lagi bila kegiatan memelihara dan merawat taman serta halaman rumah adalah suatu hal yang melelahkan. Maka dari itu kamu bisa melakukan hal-hal ringan untuk membuat halaman rumah mu tetap terjaga.
Menanam tanaman bisa jadi sebuah usaha yang merepotkan yang bergantung pada cahaya matahari, presentase tanah liat, dan faktor lainnya. jadi, daripada anda mendesain halaman rumah yang eksotis berharga mahal, lebih baik menggantinya dengan tanaman lokal. Penggunaan tanaman lokal daya tahan yang lebih baik lebih besar kemungkinan karena telah tumbuh dengan lingkungan yang sesuai, Kamu bisa memulai dengan menananm teh-tehan yang mudah tumbuh di Indonesia.
Rumput artifial adalah solusi terbaik dan termudah untuk kehidupan kamu terbebas dari memotong rumput. Lagipula, tidak ada salahnya mensiasati halaman rumah sendiri dengan cara ini. Apalagi saat ini sudah ada karpet rumput artifisal yang rasa dan bentuknya sudah mirip seperti rumput asli.
Sediakan tempat bermain
Pada dasarnya, halaman rumah adalah ruangan outdoor yang dipakai untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Apalagi kamu dan keluarga adalah tipe yang suka menghabiskan waktu jika bersama, tentu ruang tinggal outdoor menjadi sangat penting. mau memasang hammock, menghias dengan meja dan kursi santai, kolam renang atau tungku api unggun bahkan dapur serta pengola, semua bisa kamu lakukan. Namun, pastikan rencana kamu tetap sederhana agar proses pemasangan dan perawatannya tak merepotkan.
Jangan terlalu sering disirami
Jika kamu lelah menyirami tanaman dihalaman maka kurangilah rutinitas tersebut. Menyiram tanaman berlebihan juga tidak baik untuk halaman karena bisa terjadi pembusukan, hama, hingga pertumbuhan liar. Daripada proses penyiraman manual kamu bisa mamasang sistem penyiraman otomatis yang alatnya bisa kamu dapatkan ditoko perkakas.
Gunakan bebatuan sebagai Dekorasi
Bbebatuan bisa menjadi alternatif jika tanah halaman rumahmu sulit untuk ditanami rumput alami. Bebatuan akan menjadikan halaman mu tampak klasik dan elegan. Namun kamu harus menata bebatuan atau kerikil tersebut dengan rapi. Jangan sampai bebatuan itu membuat anak-anak terjatuh karena bebatuan yang berserakan.
Memilih dekorasi rumah mungil yang tepat bisa jadi tantangan untuk sebagian orang.
Kira-kira seperti apa ya pilihan unsur dekoratif yang pas untuk hunian minimalismu?
Saat ini hunian di kota-kota besar telah didominasi oleh rumah-rumah mungil.
Hal ini disebabkan oleh keinginan orang-orang untuk memiliki rumah yang tidak berbanding lurus dengan ketersediaan lahan.
Jika kamu adalah salah satu dari banyak orang yang memiliki rumah yang mungil, banyak sekali cara yang dilakukan untuk mengakali keterbatasan di rumah.
Tantangan yang biasa dihadapi orang-orang saat mendekorasi rumah mungil adalah…
…Menjaga agar rumah tetap rapi dan terorganisir sambil memastikan rumah memiliki semua hal yang dibutuhkan.
Namun, jangan khawatir karena ada banyak sekali solusi yang bisa dilakukan untuk memaksimalkan ruang yang terbatas dan membuatnya tetap nyaman.
Sekarang, mari kita bahas tips dekorasi rumah mungil yang paling pas untuk dijadikan pilihan.
Dekorasi Rumah Mungil yang Cocok untuk Ruang Tamu
Mendesain ruang tamu bisa menjadi tantangan tersendiri. Sedikit kesalahan saja bisa membuat ruang tamu malah terlihat seperti ruangan dengan fungsi tak jelas yang berisi dekorasi belaka. Hal penting yang harus kamu lakukan sebenarnya adalah membuat ruang tamu mungil tersebut tampak lebih besar namun tetap terlihat nyaman.
Berikut adalah dekorasi rumah mungil yang pas untuk ruang tamu.
1. Penggunaan warna-warna Netral
Penggunaan warna netral dan kalem adalah salah satu cara populer yang biasa digunakan saat mendesain ruang tamu yang kecil. Menggunakan warna dan dekorasi yang tepat, bisa menentukan aura dan suasana yang kamu inginkan. Kamu bisa memilih warna-warna cerah yang bisa memantulkan cahaya seperti putih, abu muda, dan krem untuk dinding, perabot utama, dan lantai pada ruang tamu.
2. Perluas Ruangan dengan Ilusi Cermin
Cermin adalah solusi efektif paling klasik yang biasa digunakan untuk memperluas sebuah ruangan. Efek memantulkan yang dihasilkan cermin menghasilkan ilusi di mana sebuah ruangan terasa lebih luas dari seharusnya. Namun, ternyata ini tidak sesederhana menempel banyak cermin di berbagai sudut ruangan. Tempatkanlah cermin dekat dengan sumber cahaya karena bisa membantu memberikan kesan ruangan yang lebih luas.
3. Pilihlah Perabot yang Ringan
Perabot ringan dengan tampilan sederhana adalah furnitur paling tepat untuk menghiasi ruang tamu mungil mu.
Untuk tempat duduk, kamu mungkin bisa memilih perabot seperti kursi duduk empuk berkaki kayu atau besi dari pada sofa besar yang memakan lebih banyak tempat.
Lalu untuk meja, hindari juga meja dengan kaki yang tebal.
Jika ingin ruang tamu terlihat lebih atraktif secara visual, kamu bisa mencoba meja dengan kaca transparan yang tentu saja akan membuat ruangan tampak lebih lapang.
Pilihlah meja bulat jika kamu memiliki banyak keluarga yang tinggal di rumah.
Jika penghuni rumah ada 2 sampai 4 orang, meja kotak akan menjadi pilihan yang paling tepat.
Selain itu, kamu bisa memaksimalkan ruang di dapur dengan perabot multifungsi seperti meja lipat dan laci-laci serbaguna.
Warna popular versi Panteno – Bosen ngga sih dengan warna yang itu-itu saja? warna yang monoton dan terkesan membosankan. dan kini kalian tidak perlu bingung lagi karena beberapa warna-warna ini bisa dijadikan rekomendasi kamu untuk mempercantik dan terlihat lebih wah dari biasanya. Kali ini rekomendasi warna datang dari Pantone colour institute, salah satu perusahaan cat ternama dunia. Setiap tahunnya pantone colour institute mengeluarkan tren warna baru yang menjadi percontohan dunia. Industri mode dan kecantikan biasanya menerapkan warna ini sebagai contoh dari aplikasi-aplikasi produk mereka. Nantinya warna yang terpilih akan didaulat Pantone of color of the year disetiap tahunnya.
Pantone menentukan warna-warna yang menjadi trend disetiap tahunnya karena adanya isu maupun hal-hal yang sedang terjadi didunia. Misalnya saat ekonomi global sedang lesu maka pantone mengeluarkan warna yang kebih teduh dan mencerahkan. Salah satunya warna classic blue yang menjadi pantone of color ditahun 2020. warna ini dikeluarkan karena kesan warna biru yang menenangkan dan meneduhkan mendamaikan suasana hati yang penuh dengan ketidakpastian. Bahkan ditahun 2022, pantone lebih berani untuk mengeluarkan warna yang strong utnuk lebih membangkitkan semangat dan harapan yang baru. Salah satunya warna veri peri yang dikombinasikan antara biru periwingkle dan merah ungu.
Tren warna yang dikeluarkan pantone disetiap tahunnya justru membawa dampak bagi kemajuan industri mode dan fashion. Mereka jadi lebih berani untuk mengaplikasikan warna warna disetiap produknya. Lewat semangatnya dan dedikasinya dalam gebrakan baru di tiap ciptaan warnanya, pantone mampu membius daya tarik dunia mulai dari industri fashion, keccantikan, arsitektur, desain grafis dan desain interior.
Filosofi tiap tren warna dari tahun ketahun yang ukup dahsyat dan mengena membuat penggunanya menjadi lebih tertantang dan terbuka wawasannya terhadap penciptaan warnanya. Mereka membutuhkan riset mendalam terkait warna warna dan menganalisis tren yang terjadi didunia baru-baru ini. Nantinya pantone akan memilih satu kandidate untuk dipilih menjadi Pantone color of the year disetiap tahunnya sebagai pemaknaan dunia dan influence para desainer dalam memberikan kesan dan sentuhan warna dari koleksi-koleksi nya. Mengulang sejarah sekaligus flashback sedikit, berikut ini adalah trend versi pantone dari tahun ke tahun! siapa tahu bisa jadi rekomendasi warna outfit sekaligus mempercantik desain interior rumah kamu!! Let’s take a look!
Radiant Orchid
Tren warna pertama dibuka dengan warna Radiant Orchid.Radiant Orchid didapuk sebagai tren warna dalam tajuk Pantone Color of The Year tahun 2014. Radiant Orchid terinspirasi dari bak mekarnya tanaman anggrek yang bercahaya. Radiant Orchid merupakan perpaduan warna antara fuschia, ungu dan pink undertones. Ketiga harmonisasi warna ini dipadukan sebagai perlambangan rasa percaya diri, keceriaan, cinta dan kesehatan. Keunikan warna Radiant Orchid sangatlah terlihat mencolok karena warna ungu yang ditonjolkan bukanlah semata-mata ungu biasa. Banyak barang-barang yang juga mulai mengeluarkan warna ini untuk menambah semangat dari si pemakainya seperti laptop, sepatu, tas, dan lain-lain.
Gradasi yang dihadirkan terlihat mahal karena warna Radiant Orchid memiliki kesan dramatis namun menuntut kreativitas yang lebih dalam penciptaan warnanya. Warna Radiant Orchid memiliki kesan yang cerah, penuh kehangatan (warmth), romantic tetapi tidak meninggalkan kesan elegan. Cocok untuk dipadukan sebagai warna dalam balutan gaun maupun koleksi-koleksi busana dari para desainer untuk berlomba memadukan warna ini. Cocok juga digunakan sebagai warna dinding rumah kalian agar terlihat lebih keren dan mempercantik keindahan rumah anda. Tidak heran jika barang-barang elektronik dan perabotan rumah tangga sekarang ini sudah demam dengan koleksi warna ungu yang kesannya ngejreng dan unyu-unyu.
2. Marsala
Tahun berikutnya menjadi kesempatan warna Marsala yang mendapatkan Pantone Color of The Year 2015. Warna Marsala tercipta dari warna merah anggur yang memiliki kesan gurih dan hangat. Rujukan warna yang dikeluarkan oleh Pantone di tahun 2015 ini bisa dipadukan dengan barang apapun dan dikenakan oleh jenis apapun. Warna merah yang memiliki paduan cokelat ini memberikan nuansa kesahajaan dan kekayaan yang natural. Warna Marsala ini juga bisa terlihat anggun.
Terutama jika kalian ingin menampilkan look dengan kesan mewah dalam outfit atau penampilan yang kalian ingin tampilkan. Blok warna Merah Marsala yang dipadukan dengan semburat cokelat akan terlihat senada. Dengan demikian paduan kedua warna ini membuat orang lain terpesona melihatnya.
Kita beranjak ke tahun 2016 mulai muncul tren warna Rose Quartz dan Serenity. Paduan warna ini menunjukkan perwujudan rasa tenang atau kalem, menciptakan koneksi dan kedamaian yang menenangkan jiwa si pemakainya. Tidak salah lagi warna ini menjadi Color of The Year tahun 2016 karena warnanya yang adem dan nyaman. Rose Quartz dan Serenity pastinya kalian menebaknya satu warna kan? Padahal sebenarnya mereka terdiri dari dua padanan warna loh guys.
Rose Quartz diwakilkan dengan struktur warna pink yang cenderung muda. Sedangkan Serenity diwakili warna biru yang muda juga. Keduanya memiliki kesan yang charming, rileks dan menenangkan jiwa bagi si pemakainya. Dijamin nyaman banget deh kalau pakai warna ini.
Dilansir dari Pantone memberikan keterangan bahwa kedua warna ini diciptakan dari keadaan dunia yang sedang kacau-balau. Dengan diciptakannya kedua warna ini tentunya akan memberikan kesan yang tenang sekaligus menenangkan. Kedua warna ini sukses menggebrak industri mode dan kecantikan. Pemilihan warna yang sangat padu tentunya bisa diimplementasikan dalam outfit kalian. Apalagi untuk desain interior rumah, wah sangat pas sekali. Dijamin rumah kalian memberikan kenyamanan dan keteduhan bagi para penghuninya.
Walaupun kedua warna ini sangatlah identik dengan warna girly atau cewek banget. Tetapi jangan khawatir hai para pria-pria diluar sana. Warna ini juga cocok loh untuk dipadukan karena warna biru serenity ini tentunya tidak akan menghilangkan sisi masculine. Justru malah bikin adem dan lembut. Tone warna biru yang satu ini pastinya cocok untuk jadi koleksi outfit-outfit kamu. Jadi terlihat ingin tampil berbeda deh dengan warna ini.
4. Greenery
Bosen dengan shade warna hijau yang gitu-gitu aja? Siapa tahu mau cobain tone warna yang satu ini. Warna greenery didapuk sebagai tren warna versi Pantone pada tahun 2017. Paduan warna ini memberikan kesan yang menyegarkan. Warna Greenery ini juga menjadi tone warna yang baru khususnya struktur warna hijau. Tidak dapat dipungkiri jika warna hijau ini selalu jadi incaran para fashion enthusiast. Warna hijau bisa membangkitkan mood dan suasana hati bagi para pemakainya. Kesan yang segar, freshy dan menenangkan bisa jadi pilihan untuk mengoleksi warna ini dideretan lemari pakaian kamu loh.
Tidak hanya di dunia industri mode, warna hijau juga bisa diaplikasikan dalam produk-produk kecantikan loh. Warna hijau ini bisa menegaskan di bagian mata untuk terlihat lebih fresh. Kesan yang nyegerin, cocok untuk yang punya shade warna gelap dan sawo matang kulit asli Indonesia. Dijamin makin bersinar dan menyegarkan bak nuansa alam dan tanaman-tanaman hijau.
Greenery ini punya filosofi sebagai warna yang menyegarkan, fresh dan lebih dekat dengan nuansa alam dan sekitarnya. Warna Greenery menjadi warna yang netral dan nature. Cocok untuk dekorasi, interior rumah, outfit yang casual dan bisa digunakan sebagai paduan warna agar terlihat hidup.
5. Ultra Violet
Mari kita beranjak ke warna selanjutnya yang menjadi colour of the year di tahun 2018. Ada warna ultra violet yang menjadi tren warna unique di tahun 2018 yang dirilis oleh Pantone. Warna Ultra Violet merupakan padanan warna yang mengarah ke warna ungu dan biru magenta. Warna ultra violet melambangkan bijaksana, orisinalitas, kecerdikan dan visioner. Warna ultra violet juga sebagai lambang perwujudan pemikiran visioner yang mengarahkan kita ke arah masa depan. Warna Ultra Violet ini identik juga dengan kesan yang ekspresif dan artistik. Menggambarkan ambisi dan berpikir masa depan menjadi sebuah ciri khas yang dimiliki oleh warna ini.
Warna ultra violet yang memiliki nuansa ungu kebiruan ini bisa kalian mainkan untuk permainan warnanya. Makanya tidak salah jika menjadikan salah satu warna ini sebagai tren palette warna paling kece. Berbagai aksesoris dan nuansa fashion bisa diaplikasikan untuk padanan warna ultraviolet ini. Mulai dari fashion yang bernuansa unyu-unyu, outfit yang keren dan gembar-gembor, desain interior hingga shade warna rambut loh.
nuansa ungu yang strong, ekspresif dan imagine memberikan kesan layaknya kita menyaksikan pemandangan milky way dan milky sea. Warna ini cocok untuk kamu yang sedang butuh semangat dan lebih terkesan ekspresif. Apalagi warna ini juga bisa diusung dalam berbagai konsep acara seperti gala dinner, pernikahan (wedding) maupun fashion yang pastinya memberikan sentuhan yang berbeda dibandingkan warna yang lainnya. Jadi terlihat lebih standout deh.
6. Classic Blue
Masuk di warna keenam, ada lagi nih nuansa biru-biru yang selalu cerah dan bikin tenang pastinya. Pantone tentukan warna classic blue dan berhasil didaulat sebagai Pantone Color of The Year 2020. Konon warna ini merupakan warna yang memberikan kesan elegan namun tetap tampil minimalis. Meskipun hanya sebatas sederhana karena warna birunya yang klasik, tapi tidak meninggalkan elegance walaupun terlihat sederhana. Terinspirasi dari langit biru disaat datangnya senja di sore hari, dan dari segi warna yang meneduhkan jiwa pastinya tidak salah lagi jika warna ini ditetapkan sebagai salah satu tren warna paling oke.
Itulah beberapa warna versi panteno dari tahun ke tahun. Bagaimana menurutmu? apa kamu tertarik salah satu warna cantik diatas!! Warna warna tersebut bisa kamu terapkan dalam mendesain rumah, karena warna rumah juga penting untuk suasana dan keadaan rumah.
Interior rumah idaman – Desain rumah yang bagus, tidak akan bisa terimplementasi dengan maksimal apabila Anda tidak pintar dalam menatanya. Nah, agar terlihat semakin aesthetic, berikut tips menata rumah yang bisa Anda terapkan.
1. Buatlah ruangan tampak luas
Saat sedang membangun, usahakan jangan menata ruangan berdempetan, beri ruang antar ruangan agar rumah terlihat luas. Selain itu dekor rumah aesthetic akan lebih cocok jika dipadukan dengan interior sederhana namun klasik.
Anda bisa menambahkan interior dengan pola kayu atau bertema industrial agar tidak terlihat ramai. Beberapa peralatan yang tidak cocok berada di rumah aesthetic misalnya lampu kristal besar atau wallpaper warna-warni.
2. Pilihlah warna interior yang kalem
Agar kesan inspirasi rumah aesthetic semakin maksimal, pilihlah interior dengan pola kalem dan minimalis. Dalam artian, usahakan untuk menempatkan perabotan yang terlalu ramai, mencolok dan banyak warna.
Rumah aesthetic Anda akan menarik perhatian bila mampu membuat interior sederhana terlihat lebih elegan. Misalnya, menaruh kursi dengan warna putih saja, namun dipadukan dengan beberapa bantal berwarna abu-abu.
3. Pilih warna cat rumah aesthetic
Rekomendasi warna cat rumah aesthetic biasanya pastel atau monokrom. Bisa juga Anda mengambil tema industrial. Misalnya membuat dinding tembok dari bata-bata atau semen. Namun, tentu harus dengan perancangan yang tepat agar tidak terkesan sebagai rumah belum jadi.
Anda juga bisa memilih cat rumah aesthetic dengan satu warna. Misalnya, bagian dengan dicat dengan warna putih secara keseluruhan. Di sisi lain, bagian dalam dibuat lebih ceria dengan warna tosca atau abu-abu muda.
4. Tambahkan ornamen-ornamen yang unik dan menarik
Seseorang biasanya menilai barang-barang unik sebagai benda yang bersifat aesthetic. Anda bisa menambahkan ornamen-ornamen seperti pajangan kayu atau barang-barang antik untuk menonjolkan kesan unik dan aesthetic.
Selain itu, akan lebih baik jika Anda bisa menata setiap ornamen di dalam rumah menjadi spot menarik yang bisa menjadi tempat foto-foto, atau di zaman sekarang disebut dengan spot instagramable. Sehinga, rumah Anda terkesan seperti cafe masa kini.
5. Jangan lupa untuk membersihkan rumah setiap saat
Akan sia-sia bila Anda mencoba merancang desain rumah esthetic namun tidak merawatnya dengan baik selama menempati. Kunci rumah yang nyaman adalah terlihat bersih. Sebagus apapun rumah Anda, bisa terkesan kotor, maka tidak akan menarik.
Karena itu, jangan lupa untuk selalu merawat rumah aesthetic Anda, misal memiliki tanaman, maka pastikan selalu hidup. Selain itu, bila memiliki hewan peliharaan, pastikan untuk membuang kotorannya. Dengan begitu, selain bersih, rumah juga lebih sehat.