Memilih Rumah Sesuai Syariat Islam

memilih rumah sesuai syariat islam

Memilih rumah sangat penting agar berkah untuk keluarga. Dalam islam sudah dijelaskan beberapa tips dalam memilih rumah atau tempat tinggal yang sesuai syariat. Berikut kita ulas ada 3 hal dasar dalam memilih rumah sesuai syariat islam:

PERTAMA, dianjurkan bagi seorang muslim untuk mencari rumah atau membangun rumah yang dekat dengan masjid.

Hal ini dimaksudkan agar memudahkan baginya untuk menunaikan shalat berjamaah dan ibadah yang lainnya di masjid.

Walaupun yang lebih utama adalah jauh dari masjid, karena setiap langkahnya akan dihitung pahala. Tapi, karena mengingat lemahnya iman pada umat Islam dan pengaruh lingkungan yang banyak sekali kemaksiatan pada zaman sekarang, dekat dengan masjid lebih utama untuk menjaga diri dan keimanan seseorang. Wallahu alam bisshawab.

KEDUA, mencari rumah atau membangun rumah yang jauh dari lingkungan maksiat atau tetangga yang buruk.

Lingkungan yang dekat dengan kemaksiatan atau tetangga yang buruk memiliki pengaruh yang luar biasa pada sebuah keluarga. Sebagaimana kisah yang panjang, yaitu kisah perjalanan taubatnya seseorang yang telah membunuh 100 orang, padanya disebutkan:

“Pergilah engkau ke sebuah negeri seperti ini dan seperti ini (yang disifatkan padanya negeri tersebut), karena sesungguhnya di dalamnya terdapat kaum yang beribadah kepada Allah Taala, beribadahlah bersama mereka dan jangan kembali ke negerimu, karena negerimu adalah negri yang jelek (banyak kemaksiatannya). (HR. Muttafaqun alaih No : 2766 dari Abu Said Al-Khudri radhiallahuanhu)

KETIGA, memperhatikan hal-hal yang mendukung kesehatan pada sebuah rumah.

Di antaranya dengan menjauhi membangun rumah di tempat-tempat yang kotor, seperti dekat tempat-tempat pembuangan sampah, dekat genangan-genangan air, dll.

Karena kebersihan dan kesucian adalah sebagian dari iman, maka wajib bagi seorang muslim untuk memperhatikan kebersihan dan kesucian tempat tinggalnya, lingkungannya, serta dirinya, karena lingkungan juga menunjukkan pribadi si penghuninya. Zhahir dari sesuatu adalah cerminan bagi batinnya.

Dari Abu Malik Al-Asyariy radhiallahuanhu bahwasanya Nabi shalallahu alaihi wasallam bersabda:

“Kesucian adalah sebagian dari iman.” (HR. Muslim)

Sebagaimana makanan, lingkunganpun bisa mempengaruhi tabiat manusia, dimana disyariatkan untuk tidak makan daging hewan yang kebiasaannya memakan kotoran sebelum dikurung/dikarantina tiga hari atau lebih.

Atau kita dilarang untuk memakan hewan yang bertaring karena ditakutkan tabiat hewan tersebut akan ditiru oleh pemakannya, karena daging yang tumbuh pada manusia itu dari binatang tadi.

Baca juga: Rumah Idaman Royal Orchid

Tipe Rumah Sederhana Wajib Kamu Ketahui

tipe rumah sederhana

Tipe Rumah Sederhana adalah salah satu kebutuhan primer dari manusia. Wajar apabila harga rumah terus melambung dari waktu ke waktu. Akan tetapi kamu tidak perlu khawatir, membeli model rumah sederhana bisa menjadi pilihan.

Bagi Anda yang memiliki dana terbatas, pada artikel ini Kania akan memperkenalkan 10 tipe model rumah sederhana yang bisa menjadi opsi membeli atau membangun hunian sekaligus tempat beristirahat.

1. Model Rumah Tipe 36

Model Rumah Tipe 36

Masih menerapkan prinsip yang sama dengan model rumah tipe 21, model rumah tipe 36 memiliki luas bangunan 36 m². Perbedaannya dengan tipe 21 adalah rumah ini memiliki 2 kamar tidur dan ruang tamu yang lebih luas. Di Indonesia, mungkin rumah tipe 36 lah yang paling umum terlihat di kawasan perumahan.

2. Model Rumah Tipe 21

Model Rumah Tipe 21

Model rumah tipe 21 biasanya terdiri dari 1 kamar tidur yang dapat ditempati 2 orang, sebuah ruang tamu yang langsung terhubung dengan dapur, serta sebuah kamar mandi. Rumah ini cocok untuk para pasangan muda yang belum memiliki anak. Jangan lupa, supaya rumah terlihat lapang, gunakan furnitur yang modelnya minimalis, seperti meja TV, rak displaycoffee tabledan sofa minimalis.

3. Model Rumah Tipe 45

Rumah type 45

Model rumah yang memiliki luas bangunan 45 m² cocok untuk dihuni keluarga kecil yang memiliki satu atau dua orang anak. Model rumah tipe 45 memiliki teras depan rumah yang dapat dijadikan garasi satu unit mobil dan taman kecil pada halaman belakang.

Antara ruang keluarga dan ruang makan ditempatkan terpisah. Biasanya, ada desain dapur kecil terletak pada bagian belakang rumah. Ada juga variasi rumah tipe 45 dengan 3 kamar tidur tanpa halaman belakang.

4. Model Rumah Tipe 54

Hasil gambar untuk rumah type 54

Tipe 54 merupakan model rumah sederhana kelas menengah yang unggul dari segi luas bangunan. Model rumah sederhana tipe 54 biasanya dibangun dua lantai, dimana terdapat dua kamar tidur di lantai dasar dan satu kamar tidur di lantai atas, serta ekstra ruang tamu di lantai dua. Terlepas dari bangunan yang luas, harga dari model rumah sederhana tergolong terjangkau.

5. Model Rumah Tipe 60

Model Rumah Sederhana Tipe 60

Bagi Anda yang mencari rumah yang terkesan elegan namun dengan harga yang masih terjangkau, model rumah tipe 60 adalah jawabannya. Bangunan seluas 60 m² yang terdiri dari 2 lantai ini sedkit lebih luas dari model rumah tipe 54, memiliki 4 kamar tidur dan 3 kamar mandi serta teras di bagian belakang rumah yang lebih luas.

6. Model Rumah Tipe 120

Model Rumah Tipe 120

Sederhana nan mewah, model rumah tipe 120 menyediakan semua kebutuhan ruangan yang kamu butuhkan. Secara umum, rumah ini dibangun dan memiliki 3 sampai 4 kamar tidur, 3 kamar mandi, ruangan dapur tersendiri, ruang makan, beranda belakang, dan carport yang bisa menampung dua mobil sekaligus.

7. Model Rumah Sederhana Tipe Modular

Model Rumah Sederhana Modular

Saat ini tengah populer rumah berbentuk persegi panjang berukuran kecil yang dapat dibangun hanya dalam waktu kurang lebih 3 bulan. Tipe rumah ini disebut dengan rumah modular. Rumah ini unggul dari sisi fleksibilitas desain dan pilihan material, ditambah lagi daya tahan yang mencapai waktu paling sedikit 60 tahun.

Harga model rumah tipe modular juga sangat terjangkau, akan tetapi prefabrikasi beberapa bagian dari rumah ini memiliki kendala di sisi pengiriman.

Baca Juga: Design Rumah Terbaik

Itulah beberapa tipe rumah sederhana yang sudah kami rangkum, rumah impianmu yang mana? Jangan lupa cek artikel menarik lainnya dari Royal Orchid, ya!

Temukan rumah impian Anda bersama keluarga di Royal Orchid Residence! Royal Orchid Residence merupakan developer property terbaik dan terpercaya, mengedepankan kualitas bangunan dan kenyamanan bagi penghuninya. Dapatkan rumah impian Anda di Royal Orchid.

Properti

Follow me

Properti

© 2022 NH Properti – Management by Nurul Hayat